Processor Intel LGA 775 |
Tipe LGA 775 ini adalah seri pertama dari LGA. sebelumnya adalah socket 478. Tipe LGA 775 juga dikenal sebagai Socket T, socketprocessor Intel untuk desktop CPU (Central Processing Unit).
Berbeda dengan tipe prosesor pada socket CPU yang umum digunakan, seperti misal pendahulunya Socket 478, LGA 775 tidak memiliki lubang socket; sebagai gantinya, ia memiliki 775 pin yang menonjol sebagai titik kontak sentuh pada bagian bawah prosesor (CPU).
Pada perkembangannya soket ini kemudian....
digantikan oleh LGA 1156 (Socket H) dan soket LGA 1366 (Socket B).
FSB protocol AGTL+ pada frequensi FSB 133 MHz (533 MT/s), 200 MHz (800 MT/s), 266 MHz (1066 MT/s), 333 MHz (1333 MT/s), dan 400 MHz (1600MT/s).
Socket ini sempat merajai penggunaan CPU di dunia dengan produk Intel yang membuat Intel sangat terkenal dengan kampanye iklan mereka yang berslogan "Intel Inside"
Seri produk pada tipe Socket LGA 775 antara lain:
Intel Pentium 4 (2.60 - 3.80 GHz)
Intel Celeron D (2.53 - 3.60 GHz)
Intel Pentium 4 Extreme Edition (3.20 - 3.73 GHz)
Intel Pentium D (2.66 - 3.60 GHz)
Intel Pentium Extreme Edition (3.20 - 3.73 GHz)
Intel Pentium Dual-Core (1.40 - 3.33 GHz)
Intel Core 2 Duo (1.60 - 3.33 GHz)
Intel Core 2 Extreme (2.66 - 3.20 GHz)
Intel Core 2 Quad (2.33 - 3.00 GHz)
Intel Xeon (1.86 - 3.40 GHz)
Intel Celeron (1.60 - 2.40 GHz)